Manajemen Dokumen HTML dengan PHP 5

Sebagaimana diketahui, dokumen HTML (HyperText Markup Language) merupakan dasar terbentuknya aplikasi berbasis web. Pada dasarnya HTML bukanlah sebuah bahasa pemrograman, akan tetapi merupakan semacam bahasa pengkodean. Hal ini disebabkan karena HTML tidak memerlukan kompiler khusus sebagaimana bahasa pemrograman sebenarnya (PHP, ASP, JSP, dan lainnya). Meskipun bukan merupakan bahasa pemrograman, bukan berarti kita bisa sembarang membuat dokumen HTML. Pembuatan dokumen HTML didasarkan pada aturan-aturan tertentu yang telah disepakati bersama.

Oleh sebab itu, ketika Anda lupa sedikit saja dalam membuka atau menutup tag dari elemen, maka bisa berakibat fatal. Mungkin tidak terlalu menjadi masalah ketika kesalahan hanya pada tag biasa semacam paragraf (), akan tetapi bayangkan jika salah menutup tag table data () atau table row (), dijamin pasti halaman web anda akan berantakan.

Bertolak dari masalah di atas, yakni mengenai penggunaan struktur HTML yang benar, PHP 5 ’mengangkut’ teknologi khusus dalam melakukan manajemen dokumen HTML. Teknologi yang terpaket dalam fungsi API Tidy ini memungkinkan pemrogram untuk mem-parsing, membersihkan, memproses serta memperbaiki dokumen HTML. Di sini kita akan membahas seperti apa API Tidy ini dan sejauh mana kegunaannya bagi Anda tentunya.

Download Tulisan Lengkap: didik-php-html.zip


Copyright-ilmukomputer.org

0 komentar:

Posting Komentar